JTTC-Dalam upaya membentuk lingkungan pariwisata yang nyaman dan aman di kawasan Kab. Sragen, Jogja Tourism Training Center (JTTC) bersama dengan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kab. Sragen melaksanakan pelatihan pariwisata Personal Hyiene bagi pegiat pariwisata yang tergabung diantaranya terdapat pebisnis rumah makan, restoran, dan lain sebagainya.
Bentuk perhatian tersebut dituangkan dalam sebuah pelatihan dengan memberikan pemahaman materi kepada peserta pelatihan kebersihan personal tiap individu. Dalam sesi pelatihan personal hygiene membahas topik yang berhubungan erat dengan kebersihan individu, yaitu standart grooming.
Pelatihan personal hygiene penting untuk dilakukan bagi pegiat pariwisata, sebab individu yang bersih akan membentuk kenyamanan pada konsumen maupun wisatawan untuk berinteraksi secara langsung, dan usaha dalam mempertahankan konsumen lama serta memberikan kesempatan untuk mendapatkan konsumen baru.
Pegiat pariwisata merupakan salah satu wajah utama yang akan dilihat wisatawan luar ketika berkunjung ke tempat wisata. Ketika wajah yang dilihat pertama kali oleh wisatawan tersebut memiliki keadaan yang baik, akan memberikan citra yang baik bagi tempat daya tarik wisata itu sendiri.
Selama pelatihan hygiene para peserta berusaha untuk memperhatikan secara mendetail akan materi-materi yang telah disampaikan oleh trainer dan praktisi. Materi yang diberikan diberikan secara mendetail namun santai dengan berusaha mengajak diskusi bersama dengan peserta pelatihan pariwisata yang diadakan pada tanggal 28 April 2022.
Untuk informasi kerjasama dan pelatihan di bidang pariwisata dan pengembangan SDM dapat menghubungi Mira (081215017910)