fbpx

Pelatihan Editing Video

Pelatihan Editing Video – Kemajuan perekonomian dan teknologi dalam era globalisasi ini semakin menuntut tersedianya Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan kompeten di segala sektor usaha agar mampu menghadapi persaingan yang semakin tajam menyebabkan perlunya peningkatan kemampuan SDM memiliki kompetensi pada bidangnya masing-masing untuk menghindari marginalisasi tenaga kerja lokal. Dunia videografi terus saja mengalami perkembangan mulai dari segi teknologi sampai editing sudah semakin menunjukkan peningkatan. Kondisi ini pula memaksa videografer harus memiiki video yang menarik serta memberikan pesan agar diterima oleh para penonton. Namun kerap kali videografer melupakan hal terpenting dalam video yaitu pesan. Selain mementingkan kuantitas, pesan dianggap paling penting, seperti: memberikan info-info positif dan beredukasi, memotivasi banyak orang, bisa menjadi tempat berdiskusi.

Penguasaan terhadap video editing memiliki banyak keunggulan karena kebutuhan dari pasar (masyarakat) mulai dari pra wedding, acara wedding, upacara keagamaan, kegiatan perkantoran, sekolah, kampus dan lain-lain. Kebutuhan akan mendokumentasikan momen pribadi di zaman globalisasi semakin meningkat. Saat ini editor video nggak hanya dibutuhkan oleh perusahaan film, tv maupun rumah produksi. Para pembuat konten youtube pun berlomba mencari video editor terbaik untuk mendukung konten mereka.  Profesi videografer sangat berperan selama proses memilah dan memilih potongan rekaman, merangkai, menyusun ulang, sampai memanipulasi rangkaian video. Jadi, video yang ditampilkan kepada publik benar-benar layak karena merupakan rangkaian cerita yang utuh, sesuai dengan skenario.

Editor video harus menyesuaikan waktu penayangan, maksud rencana penayangan, dan sebagainya. Adanya bantuan perangkat lunak dan komputer yang andal, penyuntingan video saat ini dapat dilakukan dengan metode Non-linear editing (NLE). Sehingga video dan gambar tidak perlu direkam secara berurutan karena seorang video editor bisa menyusun dan menyuntingnya sekaligus dengan bantuan perangkat lunak tertentu. Selain kecakapan dalam mengekspresikan gambar dan mengatur bunyi-suara, pekerjaan ini memerlukan sudut pandang khusus dari video editor terkait ketika menyunting video.

Bekerja sebagai video editor memberikan banyak pilihan. Bisa bergabung dengan studio besar dalam produksi film, industri pertelevisian atau production house dan agensi iklan. Tidak hanya bekerja di perusahaan, seorang video editor juga dapat menawarkan jasanya secara independen. Oleh karena itu perlu kiranya diberikan pelatihan yang lebih intensif agar dapat mengantisipasi pengangguran dan dapat  menjadi wirausaha yang mandiri

Maksud dan Tujuan

Tujuan utama dari kegiatan pelatihan tersebut yakni memahami, mengenal dan mampu menghasilkan produk multimedia berupa visual dan sound menjadi suatu paket movie.

Ruang Lingkup

  • Ruang lingkup pengguna hasil skema ini adalah dunia industri, pendidikan/pelatihan, dan pemerintahan. Pelatihan ini dapat diikuti oleh peserta yang sudah pernah belajar videografi sebelumnya atau baru ingin belajar videografi, dengan berbagai macam latar belakang pendidikan, namun diutamakan minimal pendidikan SMA, dan memiliki komputer atau laptop. Tingkat kesulitan pelatihan ini adalah tingkat pemula/tingkat dasar.
  • Ruang lingkup ini meliputi Standard Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) Pelatihan Videografi

Peralatan dan Bahan yang Dibutuhkan

Peralatan

Berikut merupakan peralatan yang digunakan untuk mengikuti program pelatihan ini.

  • Tabung Pemadam Kebakaran
  • Screen Anti Radiasi
  • PC / Komputer
  • Rak Penyimpanan Data Fisik
  • Card Reader
  • Audio Monitor / Headset
  • Printer
  • Kabel Data
  • Microphone
  • Camera Mirrorless / DSLR
  • Whiteboard
  • Projector
  • Whitescreen
  • Flipchart

Bahan:

Berikut merupakan bahan – bahan yang digunakan untuk mengikuti program pelatihan ini.

  • Kacamata Anti Radiasi
  • Box File
  • Memory Card
  • Flashdisk
  • Spidol Whiteboard
  • Kertas Flip Chart
  • Penghapus Papan Tulis
  • Toner Printer Warna
  • Toner Printer Black
  • Software Editing
  • Kertas HVS A4
  • Kertas HVS F4

Tata Laksana Pelatihan:

Adapun tata laksana pelatihannya antara lain:

Kuota Pelatihan         :  10 peserta

Durasi PelatihaN       : 40 JP (Luring/offline)

Sertifikasi                   : Ya

Baca juga : Pelatihan Presenter

Rincian Unit Kompetensi:

Membuat Perencanaan Konsep Visual R.90CAM00.004.1 10

Merancang Teknik Kamera R.90CAM00.005.2 10

Menyiapkan Kamera R.90CAM00.007.2 10

Melaksanakan Pengaturan Titik Fokus R.90CAM00.010.2

Jadwal Pelatihan Sablon / Konveksi sebagai berikut:

Angkatan 1, 1 9-20 Februari 2023

Angkatan 2, 15-16 Maret 2023

Angkatan 3, 15-16 April 2023

Angkatan 4, 20-21 Mei 2023

Angkatan 5, 18-19 Juni 2023

Angkatan 6, 21-22 Juli 2023

Angkatan 7, 20-21 Agustus 2023

Angkatan 8, 15-16 September 2023

Angkatan 9, 21-22 Oktober 2023

Angkatan 10, 19-20 November 2023

Angkatan 11, 16-17 Desember 2023

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pelatihan spa kami, anda dapat menghubungi admin (0812-3299-9470)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *